SELAMAT DATANG DI WEBSITE KORAMIL 417-06/SUNGAI PENUH DIM 0417/KERINCI

Senin, 03 Februari 2025

BABINSA KORAMIL 0417-06/SPN KODIM 0417/KERINCI MELAKSANAKAN KEGIATAN SRIWIJAYA GELORA NASIONAL (SRIGERNAS).



SUNGAI PENUH -Dalam rangka mendukung program “Sriwijaya Gelorakan Nasionalisme” (SRIGERNAS),Babinsa Koramil 0417-06/Spn Kodim 0417/Kerinci Berperan Aktif dalam membangun semangat nasionalisme dan cinta tanah air di kalangan generasi muda, khususnya siswa-siswi sekolah Bertempat Di Sekolah Dasar negeri 028/XI di Desa Tanjung kec.Hamparan Rawang Kota Sungai Penuh Senin (03/02/2025).

Program SRIGERNAS bertujuan menumbuhkan jiwa nasionalisme dan membentuk karakter kebangsaan sejak dini. Salah satu wujud nyata kegiatan ini adalah kunjungan Babinsa ke berbagai sekolah dasar di wilayah tanggung jawab Koramil

Kegiatan Para  Babinsa pos Sekecamatan Hamparan Rawang di SD yang tergabung dalam program SRIGERNAS melaksanakan berbagai aktivitas, antara lain:

Menjadi Pembina Upacara: Babinsa memimpin pelaksanaan upacara bendera dengan memberikan arahan tentang pentingnya cinta tanah air dan menjaga persatuan bangsa.

Latihan Baris-Berbaris: Babinsa memberikan pelatihan Peraturan Baris-Berbaris (PBB) dan Peraturan Militer Dasar (PPM) untuk melatih kedisiplinan siswa.

Sosialisasi Nilai-Nilai Kebangsaan: Melalui komunikasi langsung dengan siswa dan guru, Babinsa menanamkan pentingnya menjaga persatuan dan keutuhan Negara Kesatuan Republik Indonesia (NKRI).

Dengan adanya program SRIGERNAS, Babinsa berharap dapat mencetak generasi muda yang memiliki semangat kebangsaan tinggi, disiplin, dan bangga terhadap budaya serta identitas bangsa Indonesia.

Kepala Sekolah SDN 028/Tanjung Bpk Jarusmi.SPd Mengatakan sangat mendukung program SIGERNAS ini karena anak” Didiknya mendapat banyak ilmu, mulai dari kedisiplinan diri sendiri, Belajar Baris berbaris yang benar, Dan pengetahuan tentang lagu” Dan Pahlawan Nasional sehingga dapat menimbulkan jiwa Patriot sejak dini

Melalui program ini, Kodam II/Sriwijaya terus berkomitmen menjaga dan menanamkan nilai-nilai luhur Pancasila serta membangun rasa cinta tanah air di seluruh lapisan masyarakat, terutama generasi penerus bangsa.

Pengabdian Tanpa Batas 🇮🇩🇮🇩🇮🇩

Share:

STATISTICS PENGUNJUNG

Arsip Berita

VIDEO


MEDIA ONLINE