Kehadiran Babinsa sebagai Pembina Desa bukan hanya memonitor serta mengawasi kondisi wilayah saja, tetapi peran Babinsa harus bisa menyatu ditengah-tengah Masyarakat terutama Warga Desa Binaannya, hal inilah yang dilakukan oleh Serma martopon Babinsa Desa Koto lolo Kecamatan Pesisir bukit Kota Sungai Penuh Anggota Koramil 06/Sungai Penuh Kodim 0417/Kerinci melaksanakan kegiatan Komsos dengan warga binaan Jumat ( 19/01/2024 )
Serma Martopon mengatakan Babinsa rutin melaksanakan silaturahmi, serta mendekatkan diri dengan segenap komponen masyarakat binaan, guna menjaga hubungan baik yang selama ini terjalin, sehingga terwujud kekompakan dan kebersamaan antara satu dengan yang lainnya.
Menurutnya, melalui kegiatan Komsos akan terjalin silaturahmi yang baik dengan warga binaan akan tercipta suasana yang nyaman dan sejuk, sehingga memperlancar tugas keseharian sebagai Babinsa di wilayahnya.
Pengabdian Tanpa Batas 🇮🇩🇮🇩🇮🇩