SELAMAT DATANG DI WEBSITE KORAMIL 417-06/SUNGAI PENUH DIM 0417/KERINCI

Selasa, 11 Juli 2023

Babinsa Koramil 417-06/SPN Melaksanakan Patroli Karhutla Dan Sosialisasi Tentang Bahayanya Karhutla

Sungai penuh - Babinsa Koramil 417-06/SPN Kodim 0417/Kerinci Serka Karyadi Dalam rangka mencegah terjadinya kebakaran Hutan dan Lahan, Babinsa Koramil 417-06/SPN melakukan patroli pengendalian Karhutla diwilayah desa binaannya di desa sungai ning, kecamatan Sungai Bungkal, kota Sungai penuh, Selasa. (11/07/2023).

Babinsa Serka Karyadi mengatakan, dalam setiap pelaksanaan patroli Karhutla bersama masyarakat, Babinsa selalu memberikan himbauan kepada masyarakat untuk bersama sama ikut peduli dalam menjaga dan mencegah terjadinya kebakaran hutan dan lahan diwilayah Kecamatan sungai bungkal khususnya.

Patroli karhutla harus dilaksanakan secara rutin untuk mengingatkan kepada masyarakat untuk berhati-hati dalam membakar sampah di kebun dan membuka lahan pertanian untuk tidak membakar saat membuka lahan pertanian yang bisa menimbulkan dampak polusi udara serta membunuh ekosistem yang di lindungi.

Pengabdian Tanpa Batas
🇮🇩🇮🇩🇮🇩🇮🇩🇮🇩





Share:

STATISTICS PENGUNJUNG

Arsip Berita

VIDEO


MEDIA ONLINE