SELAMAT DATANG DI WEBSITE KORAMIL 417-06/SUNGAI PENUH DIM 0417/KERINCI

Selasa, 22 Desember 2020

Danramil 417-06/SPN Kapten Inf Sunasri Memberikan Arahan Kepada Babinsa Tentang Deteksi Dini dan Cegah Dini Guna Mencegah Terjadinya Konflik Di Masyarakat



Sungai Penuh-Danramil 417-06/SPN Kapten Inf Sunasri memberikan Arahan kepada Babinsa tentang Deteksi Dini dan Cegah Dini untuk mencegah terjadinya Konflik sosial di tengah masyarakat. Selasa (22/12/20)

Pada saat Danramil 417-06/SPN Kapten Sunasri memberikan pengarahan, dihadiri oleh seluruh Babinsa anggota Koramil 417-06/SPN terkecuali yang sedang melaksanakan tugas piket dan yang sedang melaksanakan tugas khusus


Danramil 417-06/SPN Kapten Inf Sunasri menyampaikan "bahwa rasa aman merupakan hal penting dalam bermasyarakat terlebih dalam situasi saat ini dimana Kota Sungai Penuh baru selesai melaksanakan Pilwako dimana dalam pelaksanaan pesta demokrasi tentu ada yang menang dan ada yang kalah oleh karena itu kita sebagai aparat teritorial harus peka terhadap lingkungan agar tidak terjadi konflik sosial di tengah masyarakat, agar Babinsa lakukan deteksi dini dan cegah dini, sehingga apapun perkembangan situasi di tengah masyarakat saat ini Babinsa dapat mengetahui dan berupaya secara maksimal untuk mereda permasalahan yang terjadi dan laporkan kepada Komando Atas dalam hal ini saya selaku Danramil akan segera melakukan tindakan. Pungkas Danramil


Perlu kita renungkan bersama bahwa sinergitas TNI & Polri harus tetap di kedepankan dalam menyelesaikan setiap persoalan yang terjadi ditengah masyarakat, yakinlah bahwa bersatu padu itu adalah Rahmat Allah SWT sedangkan bercerai berai itu akan mendatang azab, mari kita yakini dan renungkan bersama insya Allah Kota Sungai Penuh akan menjadi negeri yang aman, damai dan sejahtera, Aamiin




Share:

STATISTICS PENGUNJUNG

Arsip Berita

VIDEO


MEDIA ONLINE