Sungai Penuh-Guna meningkatkan kerja sama dan solidaritas yang tinggi, Babinsa Desa Kampung Dalam Koramil 417-06/SPN Serka Dodi Damhudi menghadiri kegiatan pembagian Bantuan Langsung Tunai (BLT) kepada masyarakat. Rabu (02/09/20)
Kegiatan ini dalam rangka menanggulangi dampak Covid-19 terhadap perekonomian masyarakat, dan untuk bantuan langsung tunai tersebut agar dapat meringankan masyarakat saat kondisi New Normal.
Disamping itu Babinsa Kampung Dalam Serka Dodi Damhudi tak henti hentinya ia mengingatkan warga masyarakat agar jauhi pusat keramaian dan kerumunan. Disiplin diri dengan mengikuti larangan-larangan, guna mengantisipasi penyebaran virus corona serta jangan lupa selalu cuci tangan dengan sabun dan air yang mengalir, untuk mengonsumsi vitamin dan makanan bergizi, berjemur di pagi hari dan yang paling penting juga semua berdoa memohon kepada Allah SWT semoga semua diberikan kesehatan dan terhindar dari wabah virus Covid-19.
Danramil 417-06/SPN Kapten Inf Sunasri dilain tempat katakan “Situasi New Normal bukan berarti kita sudah terbebas dari wabah Virus Corona, tetapi untuk memulihkan stabilitas ekonomi pasca penanganan Covid 19, saya mengajak kepada seluruh warga untuk bersama-sama menjaga diri dan mematuhi Protokol kesehatan, demi keselamatan kita bersama,” tandasnya.
Rabu, 02 September 2020
Home »
» Gunung Akan Aku Daki Lautan Akan Aku Seberangi Demi Masyarakat Tercinta