Sungai Penuh - Babinsa Koramil 417-06/SPN Serda Reka Candra mendampingi petani panen padi di desa amar sakti, kecamatan Sungai Penuh, kota Sungai Penuh, Jumat. (29/5/2020)
Bentuk kepedulian dan perhatian seorang Babinsa kepada warga binaannya disaat Warga binaannya dalam keadaan kesulitan Babinsa Selalu ada di tengah tengah warganya untuk membantu kesulitan yang di alami warga binaannya.
Babinsa Koramil 417-06/SPN Serda Reka Candra mendampingi petani panen padi di desa binaannya, kegiatan yang dilakukan oleh Babinsa bukan hanya saat panen saja kegiatan ini dilakukan mulai dari pengolahan tanah, penyiapan bibit, cara pemberian pupuk dan sampai pada saat penyiangan tanaman padi.
Didalam pendampingan kepada petani Babinsa turun ke lapangan bersama dengan penyuh dari dinas pertanian, sehingga hasil panen padi bisa mencapai target yang akan di capai, dengan demikian suasembada pangan yang di canangkan pemerintah dapat terpenuhi.